Salam Surveyor Muda,
Masih kabar dari Pulau Sangihe.
Hari ini dapat kabar dari Surveyor Kartini paling muda. Sudah tau? Kalau Surveyor Muda dari Teknik Geodesi UGM pasti kenal. Ya ini adalah Hilmiyati Ulinnuha, ST., M.Eng.
Surveyor kartini yang pernah dapat gelar “ibu guru cantik” ini hobby melaksanakan kegiatan pengukuran lapangan. Pada tanggal 28 Juli sd 4 Agustus 2019, Surveyor Kartini ini melakukan pengukuran GPS untuk pemantauan pergerakan Pulau Sangihe.
Pengukuran GPS ini dilakukan secara kontinyu selama 7 hari pengamatan. Sehingga, diharapkan mampu mendeteksi pergerakan deformasi Kepulauan Sangihe.